Senin, Oktober 7, 2024
spot_img
BerandaBisnis Kecil Dan MenengahBerbagai Macam Usaha Kreatif Untuk Anak Muda

Berbagai Macam Usaha Kreatif Untuk Anak Muda

9 Ide Usaha Kreatif untuk Mendominasi Dunia

Kementerian Perdagangan Indonesia mendefinisikan industri kreatif sebagai industri yang berasal dari pemanfaatan kreativitas, keterampilan serta bakat Anda. Dan mengutip dari Wikipedia, “kreativitas manusia adalah sumber daya ekonomi utama” dan “industri abad kedua puluh satu akan tergantung pada produksi pengetahuan melalui kreativitas dan inovasi”. Maka, menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) di tahun 2015 besok, usaha kreatif bisa jadi merupakan taruhan terbaik Anda. Lagipula, usaha kreatif bisa dibilang menyimpan potensi tak terbatas. Beberapa orang ini membuktikannya. Mereka mendominasi dunia berkat usaha mereka di bidang industri kreatif. Siapa saja?

Menciptakan karakter ngehits dan menjual barang dengan harga berkali-kali lipat dengan menempel karakter itu.

Shintaro Tsuji, bos dari Sanrio, perusahaan yang menaungi karakter Hello Kitty, jadi semakin kaya seiring dengan popularitas karakter Hello Kitty buatan mereka. Bagaimana tidak, selain menjual lisensi Hello Kitty sebagai kekayaan intelektual, seluruh nilai barang dengan gambar Hello Kitty di atasnya akan melonjak tinggi hingga 400%. Misalnya oven microwave seharga 70 jadi berharga 5400 dolar Amerika. Kini, ada sekitar 50 karakter Sanrio, sahabat Hello Kitty, di atas 22.000 produk berlisensi resmi. Rata-rata, setiap tahun perusahaan ini mengenalkan 3 karakter baru, sambil tetap memastikan agar mereka tidak menjenuhkan pasar. After all, angka penjualan Sanrio mencapai angka 5 miliar dolar Amerika pertahun. Berkat Hello Kitty, Shintaro Tsuji dinobatkan sebagai satu dari 50 orang terkaya di Jepang dengan kekayaan sebesar 610 juta dolar Amerika.

Sadar lingkungan, berjiwa sosial. Kenapa tidak bikin saja bisnis ramah lingkungan?

Menyusul kesuksesan The Body Shop, belakangan ini bermunculan produk-produk ramah lingkungan. Jessica Alba, aktris cantik Hollywood ini kini terjun di bidang ecopreneur dengan mendirikan Honest Company, yang beroperasi di penjualan berbagai macam produk yang ramah lingkungan untuk bayi. Bisnisnya itu sudah berdiri sejak Januari 2012, dan sampai sekarang, masih berjalan dengan moncer. Sekitar bulan Juni, Honest Company mulai bekerjasama dengan Target. Semua produk rumahan dari Honest Company akan diperjualbelikan pada 1916 gerai Target, sekaligus toko online Target.com. Kesuksesan Honest Company menunjukkan bahwa bisnis kini mulai bergerak pada Human Centric, dimana pelakunya lebih menonjolkan diri pada aktivitas kemanusiaan dan menyentuh sisi spiritual.

Atau Anda suka memanggang kue nastar?

Anda suka memanggang kue? Kenapa tidak coba mengubahnya ke dalam bisnis. Siapa tahu hobi Anda justru mengantarkan Anda ke dalam perusahaan bernilai multi miliaran dolar. Seperti halnya yang terjadi pada Debbi Fields, founder dari produk cookies populer di negeri Paman Sam: Mrs. Fields. Ia berhasil mengembangkan perusahaannya dari bisnis kecil rumahan ke dalam sebuah perusahaan bernilai $450 juta atau 5 trilliun Rupiah.

Atau merasa pakaian dalam saat ini kelihatan norak dan kurang seksi?

Ketika Sara Blakely berumur 29, dia mencoba peruntungannya dengan menginvestasikan sebesar 5000 dolar Amerika untuk produk dalaman wanita. Enam bulan kemudian, produk ini disambut dengan hangat. Spanx, model dalaman yang mampu membentuk wanita lebih seksi ini akhirnya laku keras di pasaran. Setelah difitur di Oprah Winfrey Show, Spanx akhirnya menjadi bisnis multimillion dolar dengan total transaksi sekitar 250 juta dolar. Hebatnya lagi, Blakely mempunyai 100 % persen kepemilikan saham sejak dari awal. Dia tidak pernah mengiklankan atau bahkan menawarkan investasi ke publik. Pada umur 41, Blakely dinobatkan oleh Forbes sebagai wanita terkaya di dunia dengan bisnis rintisan sendiri.

Majalah dengan segmen tertentu

Hugh Hefner sudah tertarik dengan dunia publikasi sejak SMA. Kecintaan itulah yang mengantarkkannya mendirikan sebuah majalah ngehit berisi foto-foto model seksi dengan logo kelinci merah jambu. Yup, Playboy. Dari sebuah majalah, ia menggurita ke industri parfum, agensi model, perusahaan rekaman, club, dan industri web. Namun yang mungkin tidak Anda ketahui adalah, majalah ini ternyata bermula dari sebuah bisnis rumahan. Hugh Hefner, sang pendiri kontroversial di balik majalah kontroversial ini, mengumpulkan dana patungan di awal Playboy berdiri.

Bikin instant messaging

Lee Hae Jin mendirikan Naver.com pada tahun 1999. Sejak itu, ia berhasil mengantarkan Naver menjadi search engine terpopuler di Korea Selatan. Berkat Naver, Korea Selatan adalah satu di antara beberapa negara, termasuk Rusia dan Tiongkok, yang tidak didominasi oleh Google. Belum puas, kini Lee nyebur ke dunia instant messaging dengan sebuah app yang tentu sudah Anda kenal. Apps ini punya sticker lucu-lucu, dengan gambar ikonik seperti kelinci gembira, beruang romantis, dan cowok narsis. Betul banget, aplikasi itu adalah Line. Hal ini juga berarti bahwa sekarang, Lee tengah berhadapan langsung melawan raksasa teknologi lainnya, yakni Facebook, yang pada pertengahan tahun ini mengakuisisi WhatsApp.

Bikin website lifestyle

Anda mungkin pernah nonton Gossip Girl, sebuah serial drama yang cukup hit di negeri Paman Sam. Maka Anda tentu kenal dengan pemeran tokoh utamanya: Blake Lively. Nah, baru-baru ini, Lively meluncurkan sebuah website lifestyle miliknya: Preserve.us. Ia mengambil segala macam peran di Preserve. Dari mulai CEO hingga asisten produksi. Ia mengurus semua keperluan Preserve, seperti mengatur konsep pemotretan hingga mengambilkan air minum untuk model. Ia juga yang upload konten,proofreading setiap karya penulis, dan mengurus keperluan untuk media massa. “Anda tidak bisa menjadi pengusaha untuk orang lain. Anda tidak dapat memulai sebuah perusahaan untuk orang lain. Anda harus mencintainya dulu lebih dari apapun. Karena, tuntutannya akan menendang dan merampok hidup Anda. Tetapi, hasilnya akan sangat memuaskan,” katanya.

Membuat sistem jadi lebih baik

Frederick Hutson menemukan ide Pigeon.ly ketika berada di dalam penjara. Terutama karena mengidam-idamkan sistem yang lebih baik. Pigeon.ly adalah sebuah platform yang memungkinkan pencarian cepat terhadap database negara untuk menemukan di mana seorang narapidana berada. Karena, begitu masuk di penjara, narapidana akan dengan mudah hilang di sistem. Selain itu, ia juga meluncurkan Fotopigeon.com, terutama untuk memfasilitasi keluarga dengan narapidana. Website ini bisa mencetak email, teks, atau foto dari komputer, Facebook atau Instagram, dan mengirimkannya melalui amplop putih polos sesuai aturan lembaga-lembaga pemasyarakatan. Hingga kini, Pigeon.ly mengumpulkan profit tahun pertama senilai $1 juta dan pendanaan $2 juta dalam seed funding dari investor Silicon Valley. Semua ini berawal dari seorang narapidana yang berusaha memanfaatkan kesempatan keduanya semaksimal mungkin.

Bikin tempat hangout yang terkenal di seluruh jagad internet.

Alexis Ohanian adalah seorang remaja kuper. Ia dan Steve Huffman bertemu di kamar asrama kampus mereka. Mereka langsung klop berkat memiliki kecintaan yang sama di dunia video game. Sejak saat itu, mereka mendirikan berbagai macam bisnis patungan. Hingga pada 2005, mereka berhasil mengembangkan sebuah website yang disebut-sebut paling berpengaruh di dunia: Reddit. Hingga kini, Reddit berhasil menarik lebih dari 1 miliar pageview perbulan, dan kemampuan untuk mengubah sebuah berita biasa menjadi sensasi viral. Setahun setelah mendirikan Reddit, sebuah firma besar membeli Reddit dengan angka yang cukup untuk mengantarkan Ohanian jadi miliuner muda di usianya yang masih 23 tahun. Banyak sekali pelajaran yang bisa kita ambil dari sini, terutama untuk membuktikan bahwa jalan untuk sukses di dunia Internet itu tidak harus dengan menjual jiwa Anda.

Jadi Sobat Studentpreneur, Anda pun bisa menciptakan the next big thing. Gunakan kreativitas Anda sebaik mungkin sekarang juga. Lagipula, semua orang tercipta untuk memiliki kapasitas berpikir tentang ide kreatif untuk usaha kreatif. Bagaimana menurut Anda? Mari berdiskusi di kolom komentar! Anda juga bisa mendapatkan informasi bisnis anak muda kreatif melalui Facebook atau Twitter Studentpreneur.

 

6 Contoh Ide Bisnis Kreatif Untuk Anak Muda, Mahasiswa & Ibu Rumah Tangga

Pola pikirnya masyarakat Indonesia dalam menciptakan bisnis kreatif untuk anak muda, mahasiswa dan ibu rumah tangga semakin lama makin maju, seperti pola pikir di jepang dan di luar negeri. Dikarenakan sesuatu bentuk barang yang unik atau berbeda tentu saja terus diingat para konsumen penikmat barang unik tersebut.

Berbicara soal kreatif tentunya tidak jauh dengan adanya para pemuda-pemuda yang pengolahan pemikirannya sudah tentu baik karena pemuda sering di didik didalam pembelajaran UKM. Memang bisnis yang mengedepankan kekreatifan itu bisa dituangkan kedalam UKM.

Jika Anda siap dalam berwirausaha yang kaitannya dengan bisnis yang paling kreatif maka pastikan Anda persiapkan semua hal termasuk didalamnya teknologi pendukungnya. Atau saja Anda belum merasa tertarik bahkan merasa bimbang terhadap bisnis kreatif bidang apa yang semestinya bisa dijalankan? Ada referensi untuk Anda yang merasa bimbang dengan bisnis-bisnis itu. Lalu apa bisnisnya ?

6 Contoh Bisnis Paling Kreatif & Termudah Untuk Dijalankan

a. Bisnis Fotografi.

Dengan berkembangnya dunia model dizaman modern ini, berkesempatan pula pemuda-pemuda untuk kembangkan bisnis fotografinya didunia fotografer. Seorang fotografer yang kreatif tak hanya menunggu pekerjaan yang hanya melayani pas foto tetapi juga bisa memberi pelayanan poto pre-wedding.

Bila Anda mempunyai passion grade dibidang fotografer, mengapa Anda tidak jalankan bisnis ini ? Dibidang bisnis fotografi, Anda bis memulai perancangan studio sekreatif mungkin karena pelanggan membutuhkan seorang fotografer yang kreatifnya tinggi.

b. Bisnis Otomotif Kreatif.

Didalam berbisnis dbidang otomotif tak selalu berkaitan dengan service kendaraan saja tetapi asahlah kekreatifan Anda, agar didalam bisnis memunculkan ide kreatif baru untuk dijalankan. Seperti halnya, ada layanan untuk modif kendaraan, cutting stiker dan lainnya. Bisnis ini cocoknya bagi Anda yang paham betul dunia otomotif.

c. Bisnis Distro.

Mengenai dunianya fashion berbagai model tidak ada kata habis. Sehingga Anda dapat mendirikan distro sebagai penyedia fashion berbagai jenis bidang fashion dari yang paling jadul hingga paling populer. Berbisnis distro tidak harus jadi penyedia busana saja tetapi juga dikaitkan dengan ide kreatif Anda. Misalnya menyediakan layanan piercing, tato bahkan properti remaja lainnya.

d. Bisnis Design Grafis.

Anda yang sangat suka dengan seni terutama gambar, bisa menjalani bisnis design grafis ini. Bisnis design grafis ini membutuhkan ide kekreatifan yang bagus karena namanya mendesain sebuah gambar harus selalu punya imajianasi kreatif yang memadai agar pelanggan terasa puas hasil kinerja Anda.

Desain grafis bisa berupa percetakan undangan, mendesain logo perusahaan bahkan mendesain banner. Modal bisnis design grafis ini memerlukan komputer dan perlengkapan pendukung yang lain, seperti print banner, tinta dan sebagainya. Banyak pebisnis muda yang terjun dibisnis design grafis untuk menyalurkan bakatnya dibidang design.

e. Bisnis Blogger.

Bisnis paling terkreatif ya bisnis blogger karena jika halaman web Anda ada perubahan ide-ide yang kreatif mulai dari kreatif dalam mendesain web, kreatif dalam isi artikelnya bahkan kreatif didalam mencari keyword digoogle maka website Anda akan selalu ramai pengunjung. Bisnis ini tak perlu toko atau semacam kios tetapi cukup dikerjakan dikamar Anda.

f. E-commerce Online.

Penikmat internet yang sekarang sudah mencapai titik teratas ini, sebaiknya dimanfaatkan sepenuhnya. Anda dapat menjalani E-commerce online. Dibisnis e-commerce, Anda bisa menjual macam produk apa saja. Sebaiknya Anda pilih produk penjualan yang bermutu agar para pembeli selalu berlangganan dengan produk Anda. Untuk menarik simpati pelanggan, sebaiknya sistem free ongkos bisa diterapkan dan sistem pembayarannya bisa cash atau sistem transfer bank.

10 Peluang Usaha Ini Paling Cocok Untuk Anak Muda | Nomer 1 dan 2 paling Digemari

 Apa saja ya peluang bisnis yang bagus dan paling cocok untuk dijalankan oleh anak muda?  Pertanyaan semacam ini seringkali muncul dan tentu saja kadang cukup membingungkan juga terutama bagi para pengusaha pemula khususnya para anak muda.

Pun demikian pula kiranya bagi orang tua yang menginginkan anak anak mereka segera merintis dan belajar berwiraswasta agar kelak akan menjadi seorang pengusaha yang sukses di masa mendatang. Jadi mengetahui berbagai informasi dan peluang usaha yang ada dan telah populer alias telah teruji kadar profitabilitasnya tentunya menjadi langkah pertama bagi seorang pengusaha muda, lebih lebih bagi para anak muda yang masih baru mau terjun ke dalam dunia usaha alias masih pemula dalam dunia usaha.

Kemudian mungkin akan muncul pula sebuah pertanyaan bagi bagi para anak muda sedang dalam tahap merintis usahanya, yakni sudah benarkah usaha atau sudah tepatkah bidang bisnis yang sedang saya rintis ini?

  Nah untuk memilih suatu bidang usaha apa yang cocok bagi seorang calon atau seorang  pengusaha muda pemula yang baru saja memulai bisnisnya dan baru menapakkan kakinya di dunia usaha yang penuh dengan persaingan dan petualangan itu, tentunya bukanlah hal yang mudah.

  Sehingga, pertanyaan seperti itu wajar saja adanya tiba tiba muncul dalam benak anda. Sebagai seorang anak muda yang sudah mulai mengetahui jati diri dan mulai mampu mengenali dan memilih situasi yang mereka inginkan dalam kehidupan, berusaha untuk terus mengetahui tepat dan tidak tepatnya setiap keputusan dan pergerakan maupun reaksi dari apa yang harus dan telah dia buat adalah suatu tanda tanda yang bagus bagi perkembangan jiwa entrepreneur-nya.

Semoga saja hal tersebut dapat mempermudah dan memperlancar usahanya kelak sehingga bisa mencapai suatu kemajuan dan kesuksesan dalam hidup dan bisnisnya.

  Secara Umum anak muda dikenal sebagai generasi yang sangat dinamis, visioner, haus akan kesuksesan, suka kebebasan dan enerjik.

  Mereka juga dikenal sebagai generasi yang paling kreatif dan otaknya masih sangat mampu menampung dan memproduksi banyak sekali inovasi dan ide ide bisnis brilian yang sebenarnya sangat menarik dan juga sama sekali baru, dan bahkan sebagiannya, karena saking indah dan sempurnanya, kadang bisa dibilang agak tidak realistis dan terlalu idealis untuk dapat diwujudkan.

  Tapi begitulah, kadang kadang sebuah pilihan hidup harus diawali dengan mimpi, ada banyak penemu, inovator dan para pebisnis besar kelas dunia yang akhirnya sukses karena kerja dan usaha kerasnya menekuni bisnis yang mereka tekuni sekalipun pada awalnya mereka dikatakan orang orang sebagai orang yang agak nyeleneh dan gila.

Apalagi jika dikarenakan Ide, kerja keras dan usaha kita hanya sekedar mendapatkan sindiran dari orang lain. tentunya hal tersebut lebih baik dianggap sebagai angin lalu atau motivasi agar anda semakin tergerak dan bersemangat untuk maju.

  Lakukanlah jenis usaha yang menurut anda cocok dengan karakter dan minat anda, anda bisa berkonsultasi kepada orang yang anda anggap memiliki kapasitas yang mumpuni untuk membantu anda mengatasi permasalah yang anda temui.

Intinya, Apabila anda sudah sangat yakin dan anda merasa sanggup untuk melakukannya, mengapa tidak ? 🙂

  Nah biar anda para kawula muda tidak semakin pusing, bingung dan galau dalam mencari peluang dan ide bisnis yang cocok untuk di jalankan, khususnya anda yang masih pemula, anda bisa pertimbangkan beberapa referensi unik dari admin berikut ini ;

1. Bisnis Online

Di zaman ini, bisnis online adalah usaha pokok sekaligus usaha tipe penunjang yang sangat besar dan signifikan pengaruhnya bagi para pebisnis itu sendiri maupun pebisnis lainnya yang tidak secara langsung bersinggungan dengan dunia internet.

Bisnis online kami rekomendasikan menjadi pilihan pertama dan utama yang sebaiknya dipilih dan dikuasai oleh anak anak muda, mengingat akan pentingnya internet terutama peranannya sebagai salah satu cara dan strategi pemasaran yang sangat handal pada zaman serba cepat dan dinamis ini.

Selain itu Bisnis online sangat baik pula bila dilakukan oleh anak muda karena kebanyakan anak muda juga sangatlah dinamis dan masih cenderung menyukai kebebasan.

Hal tersebut tentunya sangatlah cocok dengan karakteristik pebisnis online, karena kebanyakan bisnis online sangat flexible, yang artinya bisa dilakukan kapan dan dimanapun.

Bisnis Online juga terbilang cukup mudah untuk dijalankan oleh anak muda bukan?

Sementara pesaing mereka yakni kebanyakan generasi tua, sebagian besarnya tidaklah cukup mumpuni dalam menguasai bisnis berbasis teknologi internet ini.

Lebih lebih untuk terus dapat mengikuti perkembangan teknologi, khususnya perkembangan dunia bisnis berbasis internet.

Faktor inilah yang membuat bisnis online sangat penulis rekomendasikan bagi para kawula muda yang sedang sangat bersemangat untuk memulai sebuah bisnis.

Selain itu, ragam pilihan bisnis online juga sangat banyak sekali dan peluang bisnis yang ada dalam lingkup bisnis online ini juga terus menerus mengalami perkembangan yang pesat, bisnis online sebagaimana telah populer diketahui adalah jenis usaha yang bisa dijadikan usaha pokok, usaha musiman, usaha sampingan atau part time, bisnis tipe freelance dsb.

Namun suka dan tidak suka serta cocok dan tidak cocok adalah murni dari minat dan bakat masing masing anak muda, tapi jangan khawatir bagi yang merasa kurang cocok dengan dunia bisnis online, masih buanyak kok ide ide bisnis lainnya yang juga cocok untuk anak muda, dan sebagai pemula peluangnya juga masih sangat terbuka lebar dan mudah untuk dijadikan sarana melatih dan mempertajam insting untuk menentukan dan mengatur sebuah bisnis..

2. Bisnis Bidang Industri Kreatif

Yang kedua adalah bisnis industri kreatif, sekalipun menggunakan embel embel “Industri” namun bukan berarti bidang usaha ini hanya dapat dilakukan oleh para pengusaha besar dengan modal yang kuat saja.

Ada banyak sekali anak muda yang memulai usahanya dengan menekuni usaha industri kreatif ini, dan bidang ini, admin rasa juga sangat cocok bagi anak muda.

Usaha ini sangatlah tepat dijalankan oleh kamu kamu yang berkarakter kuat, berjiwa seni tinggi dan punya banyak ide kreatif yang unik dan memiliki daya pikat yang bisa menarik perhatian dan minat banyak orang.

Contoh usaha bidang industri kreatif yang telah cukup populer antara lain :

  1. Usaha kreatif di bidang kerajinan tangan
  2. Seperti dekorasi lampu hias, memproduksi tempat pensil artistik
  3. Membuat pernak pernik untuk oleh oleh tempat wisata
  4. Aplikasi kerajinan souvernir pernikahan.
  5. Produsen mainan dari kayu atau barang bekas yang kreatif dll.

3. Bisnis Bidang Otomotif

Peluang bisnis yang cocok bagi anak muda selanjutnya adalah dalam bidang otomotif.

Bisnis di bidang otomatif bisa menjadi pilihan bisnis yang sangat cocok dan bagus potensinya bagi anak muda, karena anda sebagai anak muda sangatlah membutuhkan ruang dan tempat untuk menumpahkan hobi dan kreasi anda di bidang ini.

Keuntungan lainnya antara lain, anak muda juga akan dapat tetap gaul dan eksis, yakni dengan bertemunya mereka dengan para pecinta dan penghobi otomotif lainnya.

Membuka usaha bengkel umum, reparasi dan modifikasi motor balap, jasa mengecat body dan airbrush pernak pernik motor atau mobil adalah contoh ragam usaha yang bisa anak muda tekuni dalam kategori bisnis ini.

4. Usaha Yang Berkaitan dengan Gadget

Yang ini juga masih termasuk dalam kategori bidang bisnis yang sangat bagus dan juga sangat cocok untuk digeluti oleh anak muda.

Gadget sebagai mana diketahui terus menerus mengalami perkembangan yang sangat pesat dengan jumlah konsumen dan variasi serta pangsa pasar yang terus meledak setiap tahunnya.

Dengan tipe usahanya yang luar biasa dinamis sehingga peluang yang ada sangat menjanjikan, tentunya hanya anak muda yang paling diharapkan untuk  cocok dengan jenis usaha ini.

5. Event Organizer

Aktif dan kreatif, adalah sifat anak muda yang membuat event organizer bisa menjadi pilihan yang tepat dan cocok untuk dijalankan.

Padat dan ribetnya acara dan sifat manusia modern yang agak pemalas menjadikan peluang bisnis event organizer sangatlah dibutuhkan dan tentu saja hal ini juga melahirkan suatu peluang bisnis yang akan sangat menguntungkan dan menantang bagi para pebisnis muda.

Karena agak tidak masuk akal juga kan jika usahawan event organizer di handle oleh kakek kakek dan nenek nenek. hehe..

Untuk contohnya, Beberapa varian usaha dalam kategori ini, antara lain: Wedding Organizer, Party Organizer, EO Pesta ulang tahun, berbagai acara Hajatan, Kampanye dll.

6. Jual Pulsa Elektrik

Berjualan pulsa elektrik, khususnya untuk yang bertipe sampingan rumahan selama ini mungkin dianggap hayala bisnis main main saja bagi sebagian orang.

Akan tetapi bila ditekuni dengan baik, bisnis yang hanya membutuhkan modal lancar awal kurang dari  100 ribu rupia saja ini bisa luar biasa menguntungkan bila dilakukan dan dikelola secara profesional dan disiplin.

Dan anak muda sebagai pihak yang telah begitu dekat dan familiar dengan hape sebagai senjata utama bisnis jual pulsa elektrik ini tentunya adalah pihak yang paling pertama dan paling utama serta paling cocok untuk menggeluti bisnis di bidang ini.

Berjualan pulsa admin rekomendasikan bagi anak muda, seperti pelajar dan para mahasiswa karena selain cukup membantu aktifitas mereka sendiri juga dapat digunakan sebagai sarana untuk mendapatkan penghasilan tambahan yang lumayan dengan modal usaha yang kecil dan nyaris tanpa menggangu kegiatan belajar di sekolah maupun di kampus.

7. Buka Kafe / Warung Minuman

Bagi anda para pebisnis muda yang lebih suka menjalankan bisnis bertipe slow, elegan namun deras dalam pendapatan, sepertinya akan cocok untuk mencoba menjalankan dan menekuni peluang usaha bidang usaha yang satu ini.

8. Membuka Bisnis Fashion Shop

Peluang bisnis terbaik dan cocok untuk anak muda selanjutnya adalah dalam Bidang Fashion shop, alias memproduksi dan menjual pakaian unik desain anda sendiri yang limited edition.

Anda pasti tahu bahwa kebanyakan orang tidak begitu senang apabila mereka menemukan baju yang sama persis yang sedang mereka kenakan juga dipakai oleh orang lain bukan? lebih lebih dalam sebuah party ataupun sekedar nongkrong di tempat tempat favorit.

Tentu saja permasalahan itu adalah peluang bisnis yang cukup bagus untuk bagi anda para anak muda, pemecahan masalah ini bukankah sebuah peluang yang bagus ?

Anda bisa merancang, membuat dan memasarkan berbagai jenis dan desain baju yang unik yang anda inginkan ini sendirian ataupun bekerja sama dengan partner atau teman teman anda untuk dapat memasuki dan bersaing dalam pasar fashion yang sangat potensial.

Dalam usaha ini kekreatifan dan semangat muda anda adalah andalan utamanya.

9. Mendirikan Bisnis Lembaga Pendidikan

Peluang bisnis yang cocok bagi kawula muda lainnya adalah bidang bisnis lembaga pendidikan. Lembaga pendidikan sangat direkomendasikan bagi anda para pebisnis muda pemula yang hingga sekarang masih saja bingung untuk memulai sebuah usaha.

Kebanyakan anak muda adalah fresh graduate dan segala pelajaran yang mereka dapatkan dari pendidikan formalnya tentu saja masih sangat segar dalam ingatan dan akan lebih baik dan akan lebih mereka kuasai lagi bila ilmu itu diajarkan kembali sehingga bisa juga digunakan untuk mendatangkan pendapatan tambahan berupa uang rupiah bagi anda.

Usaha ini sangat cocok dan populer bagi para pelajar dan mahasiswa dalam menambah uang saku dan pendapatan bulanan mereka.

Sekali lahi, bila anda tidak ingin sendirian membuka usaha les privat ini, maka anda juga bisa bekerja sama dengan teman teman anda untuk membuka dan menjalankan suatu usaha bersama dalam bidang pendidikan ini.

10. Peluang Usaha Berbisnis Kuliner

Rumah makan padang, sate madura, soto lamongan, bakwan malang, rumah makan ayam betutu bali, adalah contoh usaha sukses populer yang berada dalam bidang usaha makanan alias bisnis kuliner.

Bisnis kuliner juga merupakan jenis bisnis yang bagus untuk dijalankan oleh anak muda, karena generasi muda bisa lebih kreatif untuk memberikan sentuhan sentuhan baru bagi dunia kuliner bangsa dan juga internasional.hehe..

Tahukah anda kebanyakan orang berkata bahwa bisnis kuliner adalah bidang bisnis yang sangat potensial dan tidak pernah sepi?

Rumor itu bisa kita anggap benar karena semua orang tentunya butuh makan tetapi malas memasak, mereka juga tidak begitu senang apabila setiap hari makan dengan menu masakan yang itu itu saja.

Membuka usaha rumah makan atau membuka warung makan kuliner unik dan khas suatu daerah tentunya adalah usaha yang cukup bagus dan bisa anda coba.

Usaha ini sangat direkomendasikan bagi yang suka memasak maupun yang punya hobi menjajal berbagai kuliner di berbagai tempat.

Nah demikian tadi berbagai bidang usaha yang sangat cocok bagi para pemuda dan para pengusaha pemula, lebih baik berhati hati karena berbagai bidang bisnis tersebut diatas sangatlah beresiko tinggi untuk sukses bila usaha tersebut dilakukan dengan tekun dan pantang menyerah.

Nah bagaimana pembaca? masih bingung untuk memilih dan menentukan bidang bisnis yang cocok untuk anda?

Demikian, semoga artikel ini dapat membantu dan mempermudah anda untuk dapat segera memulai petualangan dan meraih kesuksesan dalam dunia bisnis yang anda tekuni.

 

Bisnis Industri Kreatif Yang Cocok Untuk Anak Muda

Saat ini sudah banyak pebisnis yang masih berusia muda terutama bisnis industri kreatif. Karena saat ini peluang bisnis untuk kalangan muda sangat menjanjikan. di Indonesia sendiri sudah banyak anak-anak muda yang meraup keuntungan dalam omset besar karena bisnis. Bisnis yang biasanya dugeluti anak muda adalah bisnis industri Kreatif. Yang dimana didalamnya memerlukan ide dan kreatifitas tinggi.

Industri kreatif merupakan salah satu bisnis yang memerlukan ide dan juga kreatifitas. Anak muda yang mempunyai ide dan kreasi termasuk hoby bisa membuka peluang usaha untuk berbisnis industri kreatif. Karena di usia muda wawasan, ide, kreasi dan kreatifitas masih sangat tinggi. sehingga bila di manfaatkan dengan baik ini mampu menjadi peluang bisnis. Industri kreatif tidak hanya untuk anak muda saja, namun semua kalangan bisa memulai bisnis ini mulai dari, ibu rumah tangga, karyawan sebagai bisnis sampingan, dan juga setiap kalangan yang mampu mengekspresikan ide dalam menciptakan karya yang mampu menghasilkan suatu produk. Berikut adalah bisnis kreatif yang cocok untuk dilakukan anak muda.

  •   Bisnis Jasa Fotografi

Dizaman yang sudah serba modern ini, kecanggihan teknologi bisa dimanfaatkan sebagai bisnis yang menguntungkan. Bagi anak muda yang sangat hoby di dalam dunia fotografi, bisa menjadikan ini sebagai tempat untuk bisnis. Kita bisa membuka layanan jasa fotografi. Yang sedang tren saat ini adalah jasa foto Pra-wedding. tentu ini bisa menjadikan hoby sebagai tempat berbisnis.

  •   Bisnis Distro

Distro sangat identik dengan anak muda, distro merupakan bisnis di bidang fashion yang dimana pasar utamanya adalah kalang muda. Sehingga bisnis industri kreatif ini sangat cocok untuk dilakukan oleh anak muda. Dalam bisnis distro memerlukan ide kreatif dan juga melihat pasar tren fashion yang sedang berkembang.

  •   Bisnis Kreatif modif Motor

Modif motor termasuk kedalam bisnis industri otomotif, namun yang sangat tren oleh anak muda adalah modifikasi motor. Saat ini seperti yang kita tahu banyak sekali kendaran yang di modifikasi sehingga ini menjadi kesempatan yang baik untuk membuka peluang bisnis kreatif otomotif. Seperti membuka Cutting striker atau menjual aksesoris motor.

  •   Bisnis desain grafis

Bagi kalian yang sangat gemar menggambar dan memiliki imajinasi yang tinggi, sepertinya perlu mencoba untuk membuka bisnis desain grafis. Kita bisa membuka usaha dengan mendesain logo, desain banner, Dll.

  •   Bisnis Jual beli online

Saat ini masyarakat sudah tidak bisa lepas dari internet teruatama media sosial, hal ini bisa di manfaatkan untuk kita membuka usaha lalu proses pemasarannya memanfaatkan jejaring sosial, saat ini perkembangan jual beli online sedang dalam masa perkembangan, sehingga ini bisa dijadikan peluang bisnis yang menjanjikan

Contoh Usaha Kreatif Yang Membuka Peluang Bisnis Baru

Jumlah pertumbuhan penduduk yang tidak diimbangi dengan ketersediaan lapangan pekerjaan menimbulkan masalah sosial terjadinya pengangguran. Maka tak heran, saat ini banyak orang mencari ide usaha bisnis kreatif yang menguntungkan sebagai salah satu jawaban atas tantangan makin sulitnya mencari pekerjaan di sektor formal.

Namun masalah tak cepat selesai hanya di sini karena ternyata untuk menemukan sebuah kerja sambilan di rumah yang cocok dilakukan buat sambilan bukanlah perkara mudah. Ini bisa terjadi, oleh sebab minimnya pengalaman, kurangnya keahlian dan kemungkinan juga tidak memiliki modal untuk cari tambahan penghasilan dari usaha kecil di rumah.

Buat yang memiliki jiwa entrepreneur, menemukan ide usaha yang dapat menghasilkan uang adalah sebuah tantangan tapi di sisi lain buat yang berjiwa “karyawan” maka hal tersebut adalah sebuah jalan buntu.

 

Upaya Cari Bisnis Baru Yang Tak Pernah Berakhir

Sebuah ide peluang usaha tanpa modal besar yang kreatif amat menentukan kesuksesan sebuah peluang usaha di rumah yang ingin dijalankan. Di tengah makin ketatnya persaingan usaha sekarang ini, maka selayaknya tidak asal ikut-ikutan untuk memulai sebuah usaha kecil yang sedang banyak dijalankan oleh orang lain. Secara logika saja, jika ada sebuah bisnis dari rumah banyak diminati orang untuk dikerjakan, maka itu sama artinya dengan Persaingan Yang Ketat Telah Berada Tepat di Depan Mata.

Oleh sebab itu bila seorang karyawan, ibu rumah tangga atau mahasiswa/pelajar ingin memulai sebuah peluang bisnis yang mudah maka sebaiknya mengembangkan usaha yang sudah ada dengan ide-ide baru yang lebih segar dan unik dengan catatan bahwa potensi bisnis sampingan tanpa modal itu sendiri masih mungkin bisa dikembangkan.

Berikut ini adalah beberapa info bisnis sampingan unik yang awalnya berasal dari hobi atau kejelian membaca peluang bisnis modal kecil.

Membuat Kartu Ucapan Unik

Sipolt bersaudara memiliki dan menjalankan sebuah ide kerajinan tangan yang mudah dibuat dan menghasilkan uang yaitu membuat bola sebagai media untuk memberi ucapan selamat kepada seseorang. Jadi jika kita mengenal kartu ucapan ulang tahun, ucapan selamat hari raya dengan memakai kartu maka oleh kedua orang tersebut bukan kartu yang dijadikan media usahanya namun sebuah bola

 

Usaha bisnis kreatif tersebut mulai dilakukan sejak tahun 2003 yang diawali dengan keisengan untuk memberi ucapan selamat ulang tahun kepada teman mereka dengan cara yang unik dan menarik yaitu dengan memakai bola yang ditulisi dengan ucapan selamat ulang tahun. Eh, ternyata teman mereka sangat senang dengan “bola” ucapan tersebut sehingga akhirnya Sipolt memutuskan untuk mengembangkan ide unik mereka untuk dijadikan bisnis usaha modal kecil. Sampai dengan sekarang bisnis menjanjikan dengan modal kecil tersebut telah menghasilkan keuntungan dalam jumlah milyaran rupiah.

Membuat Kacamata Anjing

Ide bisnis kreatif apalagi ini? Berangkat dari rasa sayang kepada anjingnya maka Di Lullo menciptakan kacamata khusus untuk anjingnya agar tidak terkena debu dan sinar matahari ketika diajak jalan-jalan mengendari sepeda motor

Berkat ide tersebut akhirnya Di Lullo memutuskan untuk membuat perusahaan yang memproduksi kacamata untuk anjing-anjing kesayangan. Jangan kaget bila peluang usaha modal kecil untung besar tersebut telah menghasilkan milyaran rupiah per tahunnya sehingga menarik kantor berita seperti CNN, National Geographic dan Animal Planet untuk mewawancarai Di Lullo. Di samping kaca mata, bisnis Di Lullo juga memproduksi kaos, jaket, dan mainan untuk anjing.

Ruang Khusus Untuk Marah

Punya ruangan atau rumah yang tidak terpakai di daerah perkantoran? Jika ada dan ingin memanfaatkan ruangan kecil tersebut untuk dipakai sebagai mesin pencari uang maka Anda bisa meniru ide kreatif Donna Alexander, warga Amerika, yang menyewakan khusus ruangan bagi karyawan yang ingin melampiaskan kekesalan, benci dan apapun emosi mereka setelah dimarahi oleh bos mereka. Di ruangan tersebut, para karyawan yang kesal itu dapat berbuat sesuka hati mereka untuk melampiaskan emosi setelah kena damprat atasan. He he he, ada-ada saja ide bisnis kreatif seperti ini ya.

 

Jadi tak ada salahnya untuk selalu berusaha mencari peluang bisnis terbaru dengan modal kecil sebagai peluang bisnis yang mengutungkan. Semoga dari cerita kesuksesan bisnis dari rumah tersebut, Anda bisa mulai berencana untuk memikirkan mau usaha apa di rumah.

 

Bagaimana Cara Menciptakan Sebuah Ide Bisnis Kreatif

Ide bisnis kreatif memang sulit ditemukan. Saya berani taruhan, anda tidak akan mendapatkan informasi ini jika anda mencarinya di Google. Karena ide bisnis kreatif sangat mahal harganya. Logika saja, seseorang yang mempunyai ide bisnis kreatif tidak mungkin mau membagikannya kepada anda, kecuali anda keluarga atau teman dekatnya.

So, daripada anda capek-capek mencari informasi tentang sebuah ide bisnis kreatif, lebih baik anda ciptakan sendiri idenya! Tidak ada salahnya anda mencari informasi di Google sebagai referensi dan inspirasi agar anda mendapatkan ide bisnis kreatif yang jarang ada.

Di era yang serba berkembang seperti sekarang, banyak sekali ide-ide bisnis kreatif dan inovatif yang bermunculan. Biasanya ide bisnis kreatif muncul dari mahasiswa-mahasiswa kreatif yang memiliki keinginan tinggi untuk maju dan membantu sesama.

Lalu seperti apakah ide bisnis kreatif itu? Berikut ulasannya:

  1. Pertama kalinya

Ciptakanlah sebuah produk atau jasa yang belum ada. Ini memang agak susah untuk didapat, namun bukan berarti tidak bisa. Biasanya bisnis seperti ini suatu saat akan menjadi sebuah kerajaan bisnis yang besar. Salah satu contohnya adalah perusahaan air minum Aqua yang pertama kalinya menjual air putih tanpa rasa di Indonesia.

  1. Berbeda

Jika anda tidak bisa menciptakan sebuah bisnis yang pertama kalinya, jadilah yang berbeda. Steve Jobs menciptakan sebuah ipod. Bukan berarti ipod merupakan yang pertama. Sebelumnya sudah ada mp3 device lainnya seperti Walkman (Sony) dan Discman. Steve Jobs berhasil membuatnya berbeda hingga berhasil merajai pasar mp3 device.

  1. Yang terbaik

Ini yang paling terakhir. Jika anda tidak bisa menciptakan sebuah bisnis yang pertama dan berbeda, maka buatlah bisnis yang terbaik. Untuk menjadi yang terbaik tidaklah sulit. Anda tidak harus berpusing-pusing lagi mencari ide kreatif. Anda tinggal meningkatkan kualitas yang sudah ada. Misalnya anda membuka sebuah bisnis franchise yang cabangnya sudah ada dimana-mana, sudah pasti bisnis anda bukan yang pertama dan bukan yang berbeda, namun anda dapat membuatnya menjadi yang terbaik, misalnya dengan cara memberikan pelayanan yang terbaik.

Itulah 3 alasan kenapa sebuah bisnis dapat dibilang kreatif. Namun jika anda adalah orang yang sangat tidak kreatif, anda tidak perlu berkecil hati. Mungkin ada banyak orang yang beranggapan bahwa sebuah kreativitas itu terbentuk dari bakatnya sejak lahir, atau pengaruh dari IQ seseorang. Saya tidak tahu pasti bagaimana kreatifitas itu bisa muncul, namun yang saya tahu kreatifitas itu dapat ditingkatkan.

Tips Meningkatkan Kreatifitas Untuk Mendapatkan Sebuah Ide Bisnis Kreatif

  • Miliki karakter ingin selalu berbuat baik

Jika anda sudah memiliki karakter ini, otomatis anda akan selalu berfikir, “bagaimana ya membuat hal itu menjadi lebih baik”, “bagaimana ya membuat hal itu menjadi lebih bermanfaat”.

  • Membuka diri untuk menjadi orang yang peka

Mulai sekarang, cobalah untuk lebih memperhatikan keadaan sekitar anda. Baik itu di di bis, stasiun, mall, atau bahkan masjid. Karena semua yang anda lihat itu merupakan inspirasi dari terciptanya sebuah ide bisnis kreatif.

  • Memperluas wawasan

Selain itu, anda juga harus memperluas wawasan anda. Sering-seringlah membaca buku, nonton televisi, browsing, bahkan bermain di sosial media dapat memperluas wawasan kita.

Terapkan ketiga tips ini, dijamin tidak lama lagi anda akan mendapatkan sebuah ide bisnis yang kreatif dan inovatif. Anda tidak perlu susah-susah menciptakan sebuah ide bisnis yang pertama kali. Karena sekarang sudah bukan zamannya anda menciptakan telepon, listrik, ataupun pesawat terbang. Cukup ciptakan sebuah ide bisnis yang berbeda dan terbaik, maka anda pun akan bisa sukses.


TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

RELATED ARTICLES
- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments